Rabu, 06 April 2011

Sunny (2008)

 
Cast : Soo Ae, Jeong Jin Yeong, Jeong Gyeong Ho, Uhm Tae Wung
Dir : Lee Joon Ik

Judul inggris versi lain dari film ini adalah You Are Far Away From the Nation atau Someone Dear Far Away from the Nation.

Selesai menonton film ini kita bisa mengetahui sekelumit sejarah bahwa tahun 70 tidak hanya tentara Soviet dan US aja yang berperang di Vietnam, tapi ribuan tentara KOrea juga diperbantukan disana. Meski film ini fiktif tapi informasi sejarah yang diberikan tentu adalah hasil riset dan ternyata sangat membantu membangun proses dramatisasi cerita dalam film ini.

Sutradara Lee Joon Ik sukses merefleksikan gambar-gambar indah vietnam tahun 70an dalam suasana perang, kita seperti masuk kedalam set film-film perang vietnam ala US seperti Platoon, The Deer Hunter and Coming Home, meskipun porsi cerita utamanya bukannlah pada perang itu sendiri.

3 poin teknis penting dalam film ini yaitu Cinematografi yang indah, desain interior dan ekterior untuk set dan art film yang detail , musik scoring penggiring dramatisasi film, dengan tingkat kesulitan yang tinggi bagi sutradaranya.

Secara cerita film ini tidak terlalu istimewa bahkan untuk beberapa scene terasa sangat dipaksakan dan sedikit berlebihan, tetapi untungnya tidak terlalu menganggu keselarasan jalan ceritanya.

Cerita sederhana tentang seorang wanita yang berusaha untuk mendapatkan cinta dari suami yang dinikahinya tanpa cinta, ketika sang suami terdaftar untuk ikut wajib militer dan dikirim ke vietnam, dia akhirnya mencari cara untuk bisa menemui suaminya ke vietnam, berbagai cara dia lakukan, sampai kemudian menjadi penyanyi untuk sebuah band lokal penghibur prajurit korea yang dikirim untuk berperang, tetapi semuanya tidaklah mudah, banyak sekali rintangan yang dihadapinya dari masalah sesama anggota band, situasi perang yang tidak pernah bisa diduga sampai pada pengorbanan harga diri.

Gue pilih film ini menjadi salah satu film terbaik korea tahun 2008, selain penyutradaraan dan teknis film yang baik, akting Soo Ae sebagai perempuan pencari cinta suami yang penuh pengorbanan harus diberikan kredit lebih, karena akting outstanding yang ditampilkannya.

Suka film perang dengan bumbu2 cinta...?
Nonton deh film ini, kita akan lihat bahwa cinta itu kadang tidak bisa dimengerti dan membawa kita pada tindakann-tindakan diluar akal sehat.

2 komentar:

  1. Apakah sunny beradegan panas dengan letnan amerika demi bertemu suami?

    BalasHapus
    Balasan
    1. yea tapi untungnya ga di liatin,kalo di liatin gua ga kuat ngeliat sunny di gituin ama org barat😔

      Hapus